Jawab: Jamur adalah makhluk hidup yang bersifat eukariotik & heterotrof, serta membentuk dunia jamur/regnum fungi.
2.Jelaskan struktur jamur
Jawab: Struktur tubuh jamur tergantung pada jenisnya. Tubuh jamur tersusun dari komponen dasar yang disebut hifa.
Hifa membentuk jaringan yang disebut miselium. Miselium menyusun jalinan-jalinan semu menjadi tubuh buah.
Hifa adalah struktur menyerupai benang yang tersusun dari dinding berbentuk pipa. Dinding ini menyelubungi membran plasma & sitoplasma hifa.
Sitoplasmanya mengandung organel eukariotik. Kebanyakan hifa dibatasi oleh dinding melintang/septa.
Septa mempunyai pori besar yang cukup untuk dilewati ribosom, Mitokondria, dan kadang kala inti selnya mengalir dari sel ke sel.
Akan tetapi adapula hifa senositik. Struktur hifa senositik dihasilkan oleh pembelahan inti sel berkali-kali yang tidak diikuti dengan
pembelahan sitoplasma. Hifam jamur parasit bermodifikasi menjadi haustoria.
3.Jelaskan klasifikasi jamur
Jawab: Berdasar struktur bentuk reproduksi seksualnya, Jamur dibagi menjadi:
1.Kelas Zygomycota, bersifat saprofit, tubuh disusn oleh hifa dan miselium, hifa tidak bersekat, spora dihasilkan oleh sporangium,
serta menghasilkan spora dengan cara seksual/kondisi kurang mendukung dan aseksual/kondisi mendukung.
2.Kelas Ascomicota, bersifat heterotrof saprofit, uniseluler & multiseluler, tersusun oleh hifa dan miselium, hifanya bersekat,
secara aseksual spora dihasilkan oleh konidiospora dan sel askus secara seksual.
3.Kelas basidiomicota, bersifat heterotrof saprofit, multiseluler, tersusn oleh hifa & miselium, hifa bersekat, spora dihasilkan oleh
sel basidium secara seksual, reproduksi dengan cara seksual & aseksual.
4.Kelas Deuteromycota, hifa tidak bersekat, intinya banyak, parasit, saprofit, bersimbiosis, secara aseksual dihasilkan oleh konidium dan seksualnya
belum diketahui.
4.Jelaskan cara reproduksi jamur
Jawab: Reproduksi jamur dapat secara seksual/generatif dan aseksual/vegetatif. Secara aseksual, jamur menghasilkan spora. Spora aseksual dapat terbawa
air & angin. Jika tempatnya cocok, maka spora akan berkecambah dan menjadi jamur dewasa.
Reproduksi jamur secara seksual dapat melalui kontak gametangium dan konjugasi. Kontak gametangium mengakibatkan terjadinya singami/persatuan
sel dari 2 individu yang melalui 2 tahap, yaitu tahap plasmogami/peleburan sitoplasma, tahap kariogami/peleburan inti. Setelah plasmogami, inti
sel masing-masing induk bersatu tapi tidak melebur dan membentuk dikarion. Pasangan inti dalam sel dikarion akan membelah dalam waktu beberapa
bulan hingga tahun. Akhirnya inti sel melebur membentuk sel diploid yang segera melakukan pembelahan meiosis.
5.Jelaskan manfaat jamur
Jawab: beberapa jamur dapat dimanfaatkan sebagai pengurai, dapat dikonsumsi, menghasilkan obat-obatan, dan meningkatkan kesuburan tanaman.
6.Contoh jamur berdasarkan klasifikasi
Jawab: -Kelas Zygomycota, contohnya adalah Murcor Mucedo, Murcor Javanicus, dan Rhizopus sp.
-Kelas Ascomycota, contohnya adalah Penicillium sp., Saccharomyces cereviciae, dan saccharomycos.
-Kelas basidiomycota, contohnya adalah jamur merang, jamur kuping, dan jamur tiram.
-Kelas Deuteromycota, contohnya adalah jamur oncom.
7.Jelaskan cara jamur bersimbiosis
Jawab: simbiosis fungi dengan algae membentuk lumut kerak dan bersifat menguntungkan. Simbiosis fungi dengan akar tanaman, sifatnya menguntungkan
8.Praktekkanlah salah satu makanan yang terbuat dari jamur
Jawab:
0 Response to "soal jawab biologi (jamur)"
Posting Komentar